Bek Juventus, Martin Caceres merasa kecewa setelah mendapatkan sanksi dari klub menyusul kecelakaan mobil yang dialaminya pada Selasa (29/9). Agen Caceres, Daniel Foncesca membantah kliennya mengalami kecelakaan akibat berada di bawah pengaruh alkohol seperti tudingan I Bianconeri.
Mobil yang dikendarai Caceres menabrak halte bus Corso Gambione di Turin dan dua mobil lainnya yang tengah diparkir. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut dan Caceres pun terhindar dari luka.
Kendati demikian, Caceres tidak luput dari hukuman pencabutan izin mengemudi serta mobil Ferrari yang dikendarainya harus diamankan pihak berwajib. Hukuman juga datang dari Juventus dengan tidak memasukkan Caceres ke dalam skuat selama beberapa waktu.
"Itu sebuah makan malam bersama rekan-rekan, mereka bersulang dan meminum beberapa sampanye. Hanya dibutuhkan satu gelas alkohol untuk melebihi batas," jelas Foncesa, seperti dilansir Sky Sport Italia.
"Martin tidak minum dan siapapun yang mengenal dia akan menyadarinya. Dia melakukan kesalahan. Dia seharusnya memanggil dan itu akan berakhir di sana," kata mantan penggawa Juventus tersebut.
"Akankah dia meminta maaf? Dia jelas merasa kecewa. Kami bukan orang bodoh, tetapi permasalahan seharusnya berakhir di sana," imbuhnya.
"Tentu saja dia terkejut dengan sanksi yang diterimanya, tetapi Juventus juga memiliki alasan atas keputusan terhadap dia. Martin adalah anggota klub dan mereka mengumumkan bahwa dia tidak masuk ke dalam skuat untuk beberapa saat," ujar Foncesca.
"Dia akan mencerna kesalahan yang tidak akan pernah terjadi lagi itu dan terus mencintai Juventus seperti yang dilakukannya dalam beberapa tahun terakhir," pungkasnya.
Bukan pertama kali Caceres membuat ulah di jalan raya. Pemain berusia 28 tahun itu pernah menabrak gerbang stasiun bawah tanah di Turin pada 2013 dan terlibat kecelakaan dengan dua mobil lain di Montevideo, Uruguay, setahun berselang.
Judi Bola - Dihukum Juventus, Martin Caceres Kecewa - Posted By :
Bola899
Bola899
No comments:
Post a Comment